TIGGO 5X, Mobil yang telah disukai 1 Juta Konsumen Lebih dari 50 negara di Dunia-image
news
19 August 2024

TIGGO 5X, Mobil yang telah disukai 1 Juta Konsumen Lebih dari 50 negara di Dunia

Jakarta, 14 Agustus 2024 – Chery TIGGO 5X hingga kini telah hadir di lebih dari 50 negara dunia dengan 1 juta pengguna. Mobil small SUV ini disukai dan dicintai, karena memiliki fitur keselamatan mumpuni, interior mewah, serta cocok untuk mobil pertama keluarga.

Suksesi TIGGO 5X pun mampu menduduki peringkat pertama pada segmen Compact SUV pada China Initial Quality Study 2023SM (IQS). Secara global 517.140 unit telah menjadi teman setia para konsumen yang mendambakan petualangan dan gaya hidup modern.

"Jutaan Chery TIGGO 5X telah menjadi teman setia di lebih dari 50 negara, dibuktikan dengan peringkat pertama pada segmen Compact SUV pada China Initial Quality Study 2023SM (IQS). Pencapaian ini semakin menegaskan kepercayaan dunia terhadap kualitas Chery TIGGO 5X,”  ujar Mohamad Ilham Pratama, Head of Marketing PT Chery Sales Indonesia.

Ilham mengatakan bahwa konsumen yang tertarik pada TIGGO 5X umumnya memilih mobil ini untuk menemani dan menjadi sahabat setia dalam mobilitas sehari-hari, dengan fitur-fitur pendukung yang ditawarkan. Banyak dari Chery Family menjadikan TIGGO 5X sebagai kendaraan keluarga pertama, dan mereka sangat menyukainya.

“Keamanan, kenyamanan yang dibalut dari sebuah teknologi, menjadi komitmen Chery untuk menghadirkan sebuah mobil small SUV untuk keluarga. Untuk itu, Chery pun menawarkan mobil TIGGO 5X dengan penawaran menarik. Mobil ini, adalah Small SUV Terbaik dengan harga Rp 200 jutaan di kelasnya,” katanya.

Menurut Ilham, TIGGO 5X untuk 1.000 konsumen pertama akan mendapatkan harga spesial baik untuk varian Classic maupun Champion. Chery TIGGO 5X dijual mulai dari harga Rp 239.000.000 (OTR Jakarta), kemudian ada keuntungan uang muka 10%, garansi buyback 70%, garansi mesin 10 tahun atau 1.000.000 KM, gratis asuransi satu tahun, garansi kendaraan enam tahun atau 150.000 KM, dan gratis biaya jasa perawatan selama empat  tahun atau 80.000 KM.

Dengan mengusung slogan "Small SUV Car for Family First Car", TIGGO 5X menjadi teman setia bagi keluarga muda yang aktif. Ruang kabin yang lapang memastikan kenyamanan seluruh anggota keluarga, ditambah dengan keselamatan enam airbag, tujuh ADAS, juga ISOFIX yang dapat digunakan saat Anda membawa bayi yang didudukan pada car seat.

Kemudian, TIGGO 5X dilengkapi dengan fitur kenyamanan yaitu camera 360 HD, electric sunroof, 7+10.25 inch large screen, multi-color ambient light dan leather interior big space yang memberikan kenyamanan dalam setiap perjalanan. Selain itu, interior desain yang berpadu dengan Crystal lens LED headlights dan G-shaped dynamic daytime menggambarkan keluarga baru dengan semangat muda, energik, dan modern.

Produk Populer

Berita Lainnya

Tegaskan Dominasi di Pasar Eropa, Chery TIGGO 8 Raih Penghargaan Carwow “Car of the Year” dan “Hybrid Hero” dalam Waktu Singkat
Berita
26 November 2025

Tegaskan Dominasi di Pasar Eropa, Chery TIGGO 8 Raih Penghargaan Carwow “Car of the Year” dan “Hybrid Hero” dalam Waktu Singkat

Wuhu, 25 November 2025 – Chery kembali mencetak pencapaian signifikan di pasar internasional setelah Chery TIGGO 8 meraih dua penghargaan bergengsi dari Carwow, salah satu media otomotif independen paling berpengaruh di Inggris. Hanya dua bulan setelah diluncurkan, TIGGO 8 dinobatkan sebagai “2026 Car of the Year”, sementara varian plug-in hybrid TIGGO 8 CSH meraih gelar “Hybrid Hero” berkat kombinasi performa, efisiensi, dan teknologi yang mampu mengungguli beberapa model dari merek premium Eropa. Prestasi ini menandai semakin kuatnya posisi Chery di pasar Inggris, yang merupakan pasar right-hand-drive terbesar di Eropa dan menjadi barometer penting untuk ekspansi global.

Penghargaan tersebut merupakan hasil evaluasi objektif Carwow dan dukungan langsung dari Editor-in-Chief mereka, Mat Watson, yang memberikan penilaian tinggi terhadap kualitas dan value-for-money TIGGO 8. Mat Watson menilai SUV ini menawarkan pengalaman premium, fitur lengkap, serta harga yang jauh lebih kompetitif dibandingkan model Eropa sekelasnya. Dari 42 model yang diuji sepanjang tahun, TIGGO 8 menjadi satu dari hanya enam kendaraan yang masuk daftar rekomendasi “Buy” oleh Mat Watson. Hal ini merupakan prestasi yang sebelumnya hanya dicapai oleh merek-merek mewah terkemuka.

“Pencapaian TIGGO 8 di Inggris menunjukkan bahwa kualitas produk Chery mampu bersaing dan bahkan melampaui ekspektasi di pasar global yang sangat ketat. Penghargaan ini semakin menguatkan kepercayaan kami bahwa inovasi, kenyamanan, dan teknologi yang kami hadirkan benar-benar relevan dengan kebutuhan konsumen di berbagai negara,” ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia.

 

Chery - Carwow Award (2)

 

Dirancang sebagai SUV global, TIGGO 8 menonjol berkat ruang kabin lega yang fleksibel untuk keluarga besar, konfigurasi 5+2 dengan 12 pengaturan kursi, hingga ruang bagasi mencapai 1.930 liter. Material soft-touch pada hampir 79% permukaan kabin, fitur pijat 10 titik dan power leg rest untuk penumpang depan, serta sistem audio premium dengan 12 speaker menawarkan pengalaman berkendara yang nyaman dan berkelas.

Di balik performanya, TIGGO 8 CSH dibekali teknologi Chery Super Hybrid (CSH) yang mengandalkan mesin hybrid generasi kelima dengan efisiensi termal 44,5%, transmisi elektrik DHT tanpa percepatan, dan baterai hybrid khusus. Kombinasi ini menghasilkan jangkauan berkendara lebih dari 1.100 km dengan konsumsi bahan bakar hanya 5,19 L/100 km saat baterai kosong. Teknologi keselamatannya pun unggul dengan pemutusan tegangan tinggi 2 milidetik dan rentang suhu operasional -35°C hingga 60°C. Selain itu, Qualcomm 8155 menghadirkan respons sistem di bawah 30 ms, sementara layar 15,6 inci dan kamera pandang 540° meningkatkan keamanan dan kenyamanan penggunaan.

Dari sisi keselamatan, TIGGO 8 berhasil meraih rating bintang lima dari Euro NCAP dan ANCAP berkat struktur bodi yang diperkuat 65% baja berkekuatan tinggi dan 10 airbag termasuk far-side dan knee airbag. SUV ini juga dilengkapi 19 fitur ADAS untuk membantu berkendara, bermanuver, hingga parkir, sejalan dengan filosofi Chery yaitu “Safety, for Family.”

Keberhasilan TIGGO 8 di Inggris bukan sebuah kebetulan, melainkan hasil strategi Chery untuk memperkuat pijakan di Eropa. Inggris dipilih sebagai pasar kunci karena merupakan pasar right-hand-drive terbesar di Eropa sekaligus gerbang ekspansi menuju negara-negara sekitarnya. Dengan strategi dual-track yang menghadirkan pilihan mesin bakar konvensional dan hybrid secara bersamaan, Chery mampu menyediakan lini produk yang lebih variatif dan kompetitif.

Komitmen Chery terhadap pasar Eropa juga ditegaskan melalui pendekatan “In UK, for UK,” dengan fokus pada integrasi ekosistem lokal mulai dari R&D, produksi, layanan pelanggan, hingga kontribusi pada aspek ESG dan komunitas setempat. Kehadiran Chery yang semakin kuat di benua Eropa menunjukkan kesiapan perusahaan untuk memimpin gelombang inovasi berikutnya di industri otomotif global.

Baca Selengkapnya
Ajang GJAW 2025 Jadi Panggung Debut Global Chery X, Indonesia Menjadi Negara Pertama di Dunia
Berita
25 November 2025

Ajang GJAW 2025 Jadi Panggung Debut Global Chery X, Indonesia Menjadi Negara Pertama di Dunia

Tangerang, 24 November 2025 – PT Chery Sales Indonesia (CSI) masih belum kehabisan amunisi untuk memukau publik Tanah Air, hingga mengukir sejarah dengan menghadirkan Chery X sebagai Global Concept Launch untuk pertama kalinya di Indonesia pada perhelatan GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2025. Ultimate Space Family Multi-SUV pertama ini dibalut nuansa misterius lewat kotak hitam yang dibalut layar LED raksasa bertuliskan "What is X", sebagai sinyal bahwa Chery tidak pernah berhenti berinovasi untuk mendefinisikan ulang batas mobilitas masa depan. Langkah ini juga sekaligus menjadi penampilan perdana Chery X di global setelah China, usai debut fenomenal di ajang global Chery Brand Night 2025 yang berlangsung pada Oktober lalu di Wuhu, China. 

Setiap kendaraan hebat dimulai dari karakter yang kuat, Chery X terlahir dari inspirasi harimau yang melambangkan kekuatan dan ketangguhan sejati lewat penyematan Tiger’s Roar Front Face yang tegas, berpadu Tiger’s Stance dengan tiga garis claw mark yang memberi kesan kokoh. Mengusung gagasan sebagai "Ultimate Space Family Multi-SUV", Chery X hadir dari inisiatif ‘user co-creation’, dirancang untuk mendobrak batasan desain konvensional dengan menawarkan fleksibilitas ruang dan fungsi modular yang dapat beradaptasi sesuai kebutuhan penggunanya. Istimewanya, Indonesia dipercaya menjadi kontributor pembuatan konsep produk dan juga panggung pertama di global untuk menampilkan konsep futuristik tersebut. Langkah ini juga menegaskan peran strategis Indonesia dalam peta bisnis global Chery, sekaligus menjadi bukti nyata untuk menghadirkan inovasi yang berpusat pada pelanggan, selaras dengan semangat “The New Revolution Built For Indonesia”.

"Wawasan dari pengguna adalah energi yang mendorong kami mendobrak batas inovasi. Bagi Chery, kebutuhan pelanggan bukan sekadar sumber inspirasi, melainkan penggerak utama pergeseran strategi kami dari pendekatan yang semula berorientasi fungsi, kini bertransformasi menjadi pendekatan yang berorientasi skenario (scenario-oriented). Berlandaskan wawasan tersebut, setiap elemen Chery X dirancang secara presisi untuk menjawab kebutuhan nyata dalam berbagai situasi keluarga. Kendaraan ini lahir dari kolaborasi langsung dengan pengguna, bukan semata-mata dari asumsi kami sebagai pabrikan," tutur Rifkie Setiawan, Head of Brand & Marketing Department PT Chery Sales Indonesia.

Chery turut mendefinisikan ulang masa depan mobilitas berkelanjutan lewat penyematan teknologi Chery Super Hybrid (CSH). Dengan demikian, Chery X bukan hanya menjawab tuntutan efisiensi dan emisi rendah, tetapi juga menetapkan tolak ukur baru bagi segmen Sustainable Performance SUV melalui pengelolaan energi yang cerdas serta pengalaman berkendara yang responsif dan andal. Dengan manajemen energi cerdas, teknologi CSH secara mulus beralih antara mode pure electric untuk perjalanan dekat tanpa emisi dan mode hybrid penuh untuk jangkauan yang diperluas (extended range), secara efektif menghilangkan range anxiety.

Satu Kendaraan, Enam Konfigurasi: Menjawab Setiap Aspek Kehidupan Melalui Konsep Inovatif "6=1"

Menjawab kebutuhan konsumen akan kendaraan yang serbaguna, lapang, sekaligus tangguh, Chery menghadirkan terobosan melalui konsep "6=1" pada Chery X. Teknologi modular ini memungkinkan satu platform kendaraan bertransformasi melalui pengaturan ulang konfigurasi kursi hingga pelepasan pintu bagasi belakang (removable rear tailgate). Fleksibilitas ini membuat Chery X sanggup mengakomodasi hingga 99 persen skenario mobilitas keluarga, mulai dari perjalanan harian dengan pilihan empat, enam atau tujuh penumpang, dengan skenario untuk membawa barang berukuran besar, perjalanan jauh dengan ruang kabin lebih lega, menjalankan rutinitas kerja, hingga pengalaman berkemah yang menawarkan kenyamanan bak rumah berjalan. Visi di balik konsep ini adalah untuk menghadirkan “Mobile Home” yang menyimpan kehangatan keluarga, ruang untuk mewujudkan impian pribadi, dan kebebasan dalam berpetualang.

Chery menunjukkan fleksibilitas Chery X dengan menampilkan tiga dari enam konfigurasi. Salah satunya mode "Large 7-Seat SUV" yang menonjolkan kenyamanan layaknya rumah berjalan berkat dimensi kabin yang lapang. Dengan panjang 4.900 mm dan wheelbase 2.800 mm, memberikan kesan kuat dan proporsi yang ideal. Konfigurasi ini juga memberikan ruang kabin yang lega di dalam, memungkinkan anak-anak berdiri tegak di dalamnya sekaligus memudahkan penumpang lanjut usia untuk masuk dan keluar tanpa perlu membungkuk.

Fleksibilitas Chery X semakin teruji saat dituntut untuk mendukung aktivitas kerja ataupun hobi di luar ruangan. Berkat struktur quick-release yang inovatif, SUV konsep ini dapat bertransformasi seketika menjadi sebuah double-cabin yang tangguh dan siap menghadapi berbagai medan jalan. Ketangguhannya kian sempurna dengan wading depth yang ditingkatkan hingga 700 mm dan ground clearance 220 mm, membuat kendaraan ini tetap stabil saat melewati genangan, banjir ringan, jalan berlubang, hingga jalur berbatu. Mulai dari papan selancar untuk akhir pekan hingga peralatan konstruksi untuk kebutuhan profesional, semua dapat terakomodasi dengan baik. 

Bagi mereka yang gemar berpetualang, Chery X juga dapat diubah menjadi mode camper yang dilengkapi dengan tenda atap, layar hiburan belakang, dan sumber daya listrik eksternal yang memungkinkan pengguna menikmati kebebasan di alam terbuka tanpa batas. Desain cerdas ini menawarkan solusi praktis atas dilema klasik antara prioritas penumpang atau barang, sekaligus mengukuhkan identitas Chery X sebagai “7-Seat Transformable Multi-SUV” yang sejati. Lebih dari itu, Chery akan terus menghadirkan mode transformasi tambahan serta paket aksesori resmi untuk memperluas fungsionalitas Chery X di masa depan.

User Co-Creation: Mendefinisikan Potensi Tanpa Batas

Hadirnya Chery X merupakan hasil nyata dari strategi kolaborasi global Chery yang intensif. Sejak Februari 2024, tim produk Chery yang terdiri dari 20 orang telah melakukan riset mendalam di berbagai pasar global selama lebih dari 300 hari, salah satunya di Indonesia. Upaya komprehensif ini berhasil mengumpulkan 1.350 sampel pengguna dan lebih dari 40.000 masukan dan saran, memastikan bahwa setiap aspek pada SUV konsep ini benar-benar didasarkan pada kebutuhan dan aspirasi nyata pelanggan. Peluncuran inisiatif global co-creation secara resmi menandai langkah besar Chery, yaitu meninggalkan pendekatan pengembangan yang tertutup dan beralih secara total menuju kolaborasi terbuka dengan para pengguna.

Melalui langkah strategis ini, Chery menegaskan komitmennya untuk bergerak bersama pengguna menuju masa depan mobilitas yang lebih imajinatif, personal, dan berorientasi pada skenario kehidupan nyata. Produk inovatif seperti Chery X yang lahir dari kolaborasi pengguna di seluruh dunia menyampaikan pesan kuat, bahwa era baru mobilitas tidak lagi ditentukan oleh brand semata, melainkan diciptakan bersama oleh para pengguna itu sendiri yang kini menjadi bagian inti dari setiap langkah inovasi Chery.

Baca Selengkapnya
Chery Siap Gebrak Panggung GJAW 2025 dengan Ragam Inovasi Terbaru Guna Dorong Momentum Pertumbuhan di Indonesia
Berita
21 November 2025

Chery Siap Gebrak Panggung GJAW 2025 dengan Ragam Inovasi Terbaru Guna Dorong Momentum Pertumbuhan di Indonesia

Jakarta, 20 November 2025 – PT Chery Sales Indonesia (CSI) kembali menegaskan posisinya sebagai produsen otomotif inovatif dengan memastikan keikutsertaannya yang spektakuler dalam ajang GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 yang akan berlangsung mulai 21 November hingga 30 November 2025 di ICE BSD Tangerang, Banten. Partisipasi Chery pada ajang GJAW tahun ini juga akan menjadi selebrasi yang menunjukan signifikansi pertumbuhan Chery, ditandai dengan luas booth yang semakin besar dari 800 m² menjadi 1.280 m², jumlah produk display yang semakin banyak berpadu dengan peluncuran SUV premium terbaru, serta dukungan dari dealer yang semakin kuat. Konsistensi Chery dalam berpartisipasi pada pameran otomotif bergengsi seperti GIIAS, IIMS, dan GJAW sepanjang tahun ini turut menegaskan keseriusan perusahaan dalam memperkuat posisinya di pasar Indonesia serta membangun kepercayaan yang lebih kuat di tengah konsumen Tanah Air.

Momentum besar ini dimanfaatkan Chery untuk menghadirkan Chery J6T sebagai bintang utama di GJAW 2025. Di hari pembukaan GJAW, 21 November 2025 pukul 10.00 WIB, Chery J6T akan kembali diperkenalkan kepada publik Indonesia, di mana seluruh keunggulan J6T  kini hadir dengan harga yang telah lama dinantikan oleh masyarakat Indonesia.

J6T merupakan varian terbaru yang menempati posisi lebih tinggi dari J6, dirancang melalui penyegaran komprehensif yang mencakup peningkatan performa tangguh untuk medan off-road, teknologi cerdas yang lebih responsif, serta kenyamanan kabin premium yang menghadirkan solusi mobilitas yang seimbang untuk kebutuhan petualangan maupun penggunaan harian.

Selain itu, Chery juga akan menampilkan kendaraan konsep revolusioner bertajuk "Ultimate Family SUV" yang menawarkan konfigurasi tempat duduk fleksibel serta kemampuan transformasi ruang, sehingga membuka opsi mobilitas yang lebih fungsional dan adaptif. Bersama rangkaian unit display dan program interaktif di booth 8B, kehadiran Chery di GJAW 2025 menjanjikan serangkaian kejutan dan inovasi nyata yang ditujukan untuk memperkuat pengalaman serta keterikatan seluruh Chery Family.

"Kehadiran kami di GJAW 2025 sekaligus merayakan pertumbuhan pesat dan berbagai pencapaian Chery di Indonesia yang terlihat dari perluasan booth menjadi 1.280 m², kehadiran seluruh jajaran model SUV premium andalan, serta dukungan jaringan dealer yang kuat, termasuk puluhan dealer di Jabodetabek dari total 70 dealer di seluruh Indonesia. Pada kesempatan istimewa ini kami juga akan meluncurkan Chery J6T, sebagai varian tertinggi yang melengkapi kesuksesan J6 sebagai SUV listrik offroad pertama di Indonesia. Semua inisiatif tersebut kami lakukan untuk mempertahankan dan mempercepat tren peningkatan penjualan pada akhir tahun 2025, sekaligus memberikan lebih banyak pilihan mobilitas berkualitas bagi konsumen," ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand & Marketing Department PT Chery Sales Indonesia.

Menguatnya penjualan Chery selama periode Januari hingga Oktober 2025 yang mencapai 16.720 unit, menunjukkan peningkatan yang nyata dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya.  Termasuk kesuksesan penjualan Chery J6 sebanyak 5.555 unit, atau menyumbang 33 persen dari total penjualan. Pencapaian tersebut juga memberikan keyakinan akan besarnya antusiasme pengunjung GJAW 2025 di booth Chery, serta membuka peluang konversi minat menjadi pemesanan dan turut memperkuat pangsa pasar di Indonesia.

"Kami merespons antusiasme masyarakat Indonesia di GJAW 2025 dengan menghadirkan line-up SUV premium Chery yang lengkap, mulai dari seri TIGGO dan J6, rangkaian teknologi Chery Super Hybrid (CSH), Chery C5 dan E5, hingga sebuah SUV konsep "Ultimate Family SUV" yang memiliki desain sangat premium dan fashionable. Beragam pilihan ini disiapkan untuk memenuhi kebutuhan mobilitas modern Chery family di Indonesia sekaligus menegaskan komitmen Chery menghadirkan inovasi, performa, dan desain kelas dunia," tutup Rifkie.

Pengunjung GJAW 2025 dapat membuktikan langsung keunggulan teknologi dan performa melalui area test drive yang menampilkan TIGGO Cross CSH Hybrid, TIGGO 8 CSH, TIGGO 9 CSH AWD, serta Chery J6T sebagai bintang terbaru. Kunjungi juga booth Chery 8B pada 21-30 November 2025 di ICE BSD Tangerang, untuk menyaksikan langsung inovasi, kenyamanan, dan solusi mobilitas yang dihadirkan bagi seluruh Chery Family di Indonesia

Baca Selengkapnya

Pengaturan Preferensi Privasi

Chery Indonesia menggunakan cookie untuk memastikan fungsi situs web kami berfungsi dengan baik dan terus meningkatkan pengalaman Anda. Kami juga mempersonalisasi fungsi-fungsi pemasaran dan iklan berdasarkan preferensi Anda, yang mungkin terhubung denggan pihak ketiga. Bermitra dengan para pelaku industri, kami berbagi data cookie untuk menyempurnakan layanan kami. Selain itu, cookie kami juga menyimpan peferensi pengaturan Anda, menganalisa lalu lintas situs, dan memantau aktivitas penelusuran. Mohon menjau Pemberitahuan Cookie kami yang komprehensif untuk mengetahui lebih dalam tentang penggunaan cookie kami. Anda juga dapat mengatur preferensi Cookie dengan mengeklik tombol Pengaturan Cookie di bawah ini.